-->

Kekurangan Kelebihan, Spesifikasi dan Harga Mito A95

Kekurangan Kelebihan, Spesifikasi dan Harga Mito A95 ~ Mito menghadirkan smartphome dengan processor Quad-core, hal ini tentu untuk memenuhi tuntutan jaman yang seolah-olah pada saat ini smartphone dengan processor Quad-core mulai menjadi keharusan untuk smartphone kelas menengah.

Nah bagi anda yang ingin membeli smartphone Mito tapi butuh informasi lengkap tentang Mito A95 ini berikut sayahadirikan informasi lengkapnya. Informasi tentang Mito A95 meliputi kekurangan dan kelebihan, spesifikasi dan harga Mito A95.

Mito A95 Kelebihan Smartphone Mito A95

  • Mito A95 mendukung penggunaan Dual SIM untuk kartu jaringan GSM-GSM. 
  • Ukuran layar dengan panjang diagonal 5 inch-nya mampu menampilkan display berkualitas HD 720 x 1280 pada kerapatan piksel yang istimewa yaitu mencapai 320 ppi. Layar berteknologi IPS ini dibekali dengan pelindung anti gores Dragon Trail.
  • Media penyimpanan pada internal cukup lega 8 GB. Jika dirasa kurang, Anda dapat menambahkannya melalui slot eksternal microSD hingga 32 GB.
  • Kamera utama  mampu bekerja menghasilkan resolusi maksimal 8 MP (3264 x 2448) dengan didukung oleh LED Flash dan autofocus. Pada kamera depan untuk video call dibenamkan kamera 1.3 MP.
  • Dapur pacu sangat bersaing pada kelas menengah. Mito A95 dimotori oleh prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 berchipset dari Mediatek MT8389. Untuk menunjang aktifitas multitasking dan gaming, phablet ini mempercayakan pengolah grafisnya pada PowerVR 544MP dan 1 GB RAM.
  • Mito A95 mendukung aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) for Android.
  • Fitur unggulan yang ditawarkan diantaranya adalah Face Unlock. Fitur ini berfungsi untuk memindai wajah pengguna untuk membuka layar. Ada juga fitur NQ Security yang merupakan antivirus bawaan dari Mito A95 dan juga NEO Apps World yang merupakan toko aplikasi resmi Mito.
  • Menggunakan Android OS Jelly Bean versi 4.2.1.
  • Kapasitas baterai cukup besar yaitu 2500 mAh.

Kekurangan Smartphone Mito A95

  • Konektifitas yang didukungnya standar, kalah bersaing dengan smartphone besutan vendor lain pada rentang harga yang sama misalnya tidak ada port untuk video out dan NFC.
  • Meski mampu menghasilkan jepretan berkualitas 8MP, namun hasilnya kurang tajam.

Spesifikasi Mito A95

  • Network SIM 1 2G: GSM 900 / 1800 / 1900 Mhz 3G: UMTS 900 / 2100 Mhz SIM 2 2G: GSM 900 / 1800 / 1900 Mhz
  • 3G, HSDPA, GPRS/EDGE
  • Layar  5 inchi  HD Resolution: 720 x 1280, Density: 320 dpi
  • Kamera utama 8 Megapixel (3264 x 2448), maera depan 1.3 Megapixel dengan LED Flash, autofokus
  • Prosesor Chipset Mediatek MT8389, CPU Quad Core 1.2 Ghz Cortex-A7
  • GPU PowerVR SGX 544MP
  • RAM: 1GB
  • OS Android 4.2.1 (Jellybean)
  • Internal: 8GB (ROM) External: microSD (up to 32GB)
  • Konektivitas : Wi-Fi 802. 11 b/g/n, Bluetooth, MicroUSB
  • Baterai 2500 mAh
  • Fitur Face Unlock 

Lalu berapa Mito A95 di bandrol? Saat ini Mito A95 dibandrol dengan harga Rp. 2.499.999. Nah dua juta setengah masih jujul  satu rupiah tuh. Hehehe..... Oke, harga smartphone Mito A95 2.500.000, bagi anda yang sudah memiliki dana mencukupi langsung aja meluncur ke otlet-otlet terdekat, tapi bagi yang belum memiliki cukup dana, silakan tunggu aja sampai harga turun menjadi 500.000. Wkwkwkwkk...

Nah itu adalah informasi kekurangan kelebihan, spesifikasi dan harga Mito A95, semoga bermanfaat untuk anda.