-->

Tips Memilih HP Android Murah dan Berkualitas

Tips Memilih HP Android Murah dan Berkualitas ~ Murah bukan berarti murahan. Murah bukan berarti kualitas rendah dan abal-abal. Seperti kita ketahui bahwa saat ini banyak bertebaran  gabarang-barang elektronik dengan harga super murah. Begitupun juga dengan HP android, banyak sekali merk-merk HP android yang dibandrol dengan harga super murah. Kalau anda cermat dalam memilih, anda bisa mendapatkan HP android yang berkualitas dari sederet  HP android murah tersebut.

Tips memilih HP android murah dan berkualitas adalah sebuah tips sederhana untuk mendapatkan HP android berkualitas dengan harga terjangkau. Namun tentu saja setiap orang memiliki cara dan patokan sendiri dalam menentukan sebuah kualitas barang yang diinginkan. Tapi artikel ini setidaknya bisa untuk dijadikan bahan pembanding dan referensi.

Tips Memilih HP Android Murah Yang Berkualitas


1. Jangan tergiur merk.

Merk merupakan salah satu penentu dalam menetapkan harga sebuah barang. Merk terkenal menjadi mahal karena mereka sudah memiliki nama dan pasara tersendiri. Karena tak jarang orang merasa bangga ketika membeli sebuah barang dengan merek tertentu, meskipun sebenarnya masih ada merk lain yang kualitasnya sama tapi lebih murah. Perlu di ingat, bahwa merk-merk HP android murah yang bertebaraan saat ini merupakan bukan merk terkenal, sehingga untuk menarik minat pembeli mereka membandrol barang mereka dengan harga super murah. Padalah tak jarang, kulitas barang mereka juga sangat baik.


2. Pilih HP Android Menengah Kebawah

Kalau memang isi kantong anda sangat pas-pasasn, saran saya jangan memilih HP android yang memiliki kelas atas atau menengah ke atas, tapi pilihlah yang menengah ke bawah. Yang penting HP android tersebut sudah memiliki fitur-fitur yang anda butuhkan. Karena HP android yang memiliki fitur banyak dan canggih itu pasti masuk kelas menengah ke atas dan pasti harganya selangit.


3. Perhatikan Spesifikasi sesuai dengan kebutuhan

Spesifikasi ponsel sangat menentukan harga ponsel. Jadi semakin bagus spesifikasinya tentu memiliki harga yang leibh mahal. Bagi anda yang berburu ponsel android murah berkualitas anda tidak perlu memburu yang spesifikasinya seperti high-end phone, karena ini mungkn tidak aka ada, pilih saja yang spesifikasinya standar. Ukuran standar untuk sekarang sudah sangat bagus dan sudah membuat HP anda bisa bekerja optimal, Ukuran spesifikasi standar untuk sekarang adalah RAM 1 gb, Prosesor 1 Gb dan internal sekitar 8 Gb, ini sudah sangat bagus sekali, dan untuk ponsel mid-end spesifikasi seperti ini atau yang mendekati ini masih bisa diperdapatkan.

4. Perhatikan Garansi

Garansi sangat penting. Lamanya garansi yang diberikan oleh vendor, mencerminkan kualitas barang yang di tawarkan. Kalau anda membeli barang yang tidak bergaransi, itu artinya produsen dan vendornya saja tidak yakin bahwa barang yang mereka jual itu baik dan akan awet. Tapi kalau berani memberikan garansi lama misalh 1 tahun ke atas, itu artinya mereka juga yakin dan meyakinkan anda bahwa barang yang mereka jual memiliki kualias baik. Jadi, pastikan bahwa HP android yang anda beli memiliki garansi.

Nah, itu adalah tips memilih HP android murah dan berkualitas yang bisa share saat ini. Terima kasih sudah berkunjung dan memabca artikel panduan memilih HP android murah dan berkualtias.