-->

Ketika Gadget Merambah ke Dunia Mahasiswa


Di era globalisasi ini teknologi semakin canggih dan semakin bagus saja. Teknologi adalah salah satu yang berkembang pesat dalam masyarakat ini, bahkan setiap hari teknologi mengalami perkembangan. Teknologi dalam era globalisasi ini telah memengaruhi masyarakat dan sekitarnya dengan banyak cara. Dalam beberapa kelompok masyarakat, teknologi telah banyak memiliki berbagai manfaat. Salah satu kemajuan teknologi yang sedang berkembang pesat saat ini adalah gadget.
Gadget adalah sebuah teknologi yang sangat berperan dalam zaman ini. Definisi gadget sendiri adalah sebuah teknologi atau pun inovasi yang memiliki banyak manfaat yang salah satunya adalah membantu mempermudah pekerjaan seseorang.  Pada era teknologi yang sudah canggih ini gadget adalah salah satu kebutuhan pada sekarang ini. Mulai dari anak dalam usia dini pasti sudah memerlukan gadget. Apalagi di era sekarang ini gadget sudah berkembang dengan aplikasi yang canggih dan rata-rata semua yang di butuhkan sudah terdapat di gadget atau apapun yang kita ingin lakukan dapat di kerjakan dalam benda ini. Maka dari itu, banyak sekali orang yang menggunakan gadget ini untuk selain sebagai kebutuhan komunikasi juga untuk mendapatkan informasi serta untuk membantu menyelesaikan tugas atau pekerjaan.
Bukan hanya itu, tetapi gadget sudah merambah ke dunia pendidikan salah satunya merambah ke kalangan mahasiswa. Hampir semua mahasiswa mempunyai gadget. Gadget sangat berguna di kalangan mahasiswa untuk memudahkan mereka dalam mengerjakan setiap tugas kuliah terlebih gadget dalam aplikasinya dapat di gunakan untuk mengirim gambar dan email sehingga sangat memudahkan sekali mahasiswa. Pada zaman sekarang ini, mahasiswa di tuntut untuk selalu up to date pada berita-berita yang sedang di perbincangkan sekarang ini terutama informasi yang berasal dari luar. Maka dari itu, agar tak ketinggalan berita mahasiswa memanfaatkan teknologi yang disebut dengan gadget ini untuk mencari informasi dan juga untuk berbagi informasi ke sesama teman melalui gadget.
Mahasiswa dengan gadget adalah satu kesatuan yang tak bisa di pisahkan dan merupakan suatu tuntutan kebutuhan. Dan juga dengan menggunakan gadget lebih memudahkan mahasiswa dalam menjalankan segala aktifitas perkuliahannya selain berfungsi sebagai alat komunikasi ke sesama teman ataupun orang lain. Gadget juga dapat memberikan pengakuan dalam lingkungan sekitar karena fungsi gadget sendiri adalah sebagai alat komunikasi, maka dari itu dengan adanya gadget seseorang dapat terus berhubungan dengan orang lain  sehingga orang lain mengganggap kita “ada” dalam lingkungan sekitar. Selain itu, gadget sendiri memiliki fungsi sosial yaitu membantu menolong orang yang sedang membutuhkan karena dengan adanya aplikasi yang memudahkan para pengguna gadget mengirimkan pesan yang disebut dengan broadcast maka mempercepat seseorang apabila membutuhkan bantuan karena informasinya yang cepat tersampaikan. Bukan hanya itu, gadget juga dapat mengukur ekonomi seseorang berdasarkan tipe gadget yang di milikinya. Kemudian, gadget penting karena gadget sendiri adalah teknologi kecil yang bisa di bawa kemana-mana jadi otomatis memudahkan si pengguna untuk mencari dan mendapatkan informasi di manapun dan kapan pun karena tidak semua informasi yang kita butuhkan terdapat di buku atau media cetak lainnya maka dari itu dengan adanya gadget sangat memudahkan penggunanya terutama di kalangan mahasiswa.
Maraknya teknologi yang canggih pada zaman sekarang ini memungkinkan para pengguna gadget terutama di kalangan mahasiswa mulai berbisnis. Kebanyakan mahasiswa yang berbisnis itu menggunakan fasilitas gadget yang sudah canggih yaitu sosial media untuk mempromosikan produk ataupun bisnis yang sedang di tekuni atau yang bisa disebut dengan “online shop”. Di sini tentunya menguntungkan juga terutama bagi para mahasiswa karena dengan adanya fasilitas berarti dapat memudahkan mahasiswa dalam belanja karena dengan fasilitas tersebut barang yang di beli sudah dapat bisa di antar langsung ke tempat si penerima. Para mahasiswa juga menggunakan gadget karena untuk kepentingan dalam transaksi bayar membayar perkuliahan, jadi memudahkan mahasiswa dalam menjalankan semua aktivitas perkuliahan.
Di samping itu, tujuan gadget selain mempermudah komunikasi dengan orang lain dan mendapatkan informasi dengan cepat, gadget juga dapat menambah wawasan seseorang dari informasi-informasi yang di dapat dari media sosial terutama yang sedang marak sekarang ini. Dari media sosial tersebut kita bisa mendapatkan lebih banyak informasi-informasi yang sudah lama ataupun yang terbaru. Kita bisa mendapatkan informasi secara cepat lewat media sosial, apalagi gadget yang sekarang memang di rancang lebih canggih dan bentuknya lebih praktis sehingga sangat membantu bagi mahasiswa untuk berkomunikasi. 
Gadget memiliki beberapa manfaat terutama di kalangan mahasiswa, salah satunya seperti email. Email adalah salah satu fasilitas yang sering di gunakan terutama oleh mahasiswa, dengan adanya gadget dapat memudahkan mahasiswa dalam kirim dan terima tugas perkuliahan. Selain itu, kelebihan gadget bagi mahasiswa adalah dapat memudahkan mahasiswa dalam mencari bahan referensi perkuliahan sehingga memudahkan mahasiswa dalam mengerjakan tugas karena bisa di kerjakan juga dalam gadget. Penggunaan gadget bagi pelajar, mahasiswa, pendidikan dan masyarakat umum sudah banyak sekali di jaman yang serba modern ini. Menurut Lina, mahasiswa Universitas Indonesia (20), “Gadget sangat memudahkan saya terutama dalam membackup data, karena biasanya selain saya simpan di folder laptop saya juga menyimpannya di gadget”.
Bukan hanya itu saja, setiap gadget pasti memiliki aplikasi media sosial. Media sosial adalah media yang sedang di gemari pada saat ini karena selain informasi yang di dapat lebih cepat, media sosial juga berfungsi untuk memotivasi. Karena dengan media sosial seseorang dapat memposting sesuatu ke dalam media sosial dengan cepat, misalnya seseorang yang dapat beasiswa ke luar negeri kemudian dia mempostingnya ke dalam media sosial, dampak dari postingan yang ia lakukan yaitu orang lain yang melihatnya dapat termotivasi untuk mendapatkan beasiswa seperti apa yang telah di dapat dari seseorang yang memposting tersebut.
Layaknya 2 buah mata pisau, gadget pun memiliki beberapa kekurangan. Diantaranya gadget dapat membuat mahasiswa menjadi apatis atau acuh tak acuh karena telah memiliki dunia nya sendiri, kebanyakan mahasiswa lebih perhatian terhadap gadgetnya daripada mata kuliahnya jadi berdampak pada nilai-nilai mata kuliahnya. Kemudian, dapat juga membuat mahasiswa menjadi lebih ketergantungan terhadap gadget yang berdampak pada prestasi mahasiswa itu sendiri. Meningkatnya kriminalitas seksualitas, karena dengan adanya perkembangan teknologi gadget yang canggih mahasiswa dapat dengan mudah mengakses video-video porno yang bukan hanya berdampak pada psikis mahasiswanya tetapi juga dalam prestasi mahasiswanya. “Biasanya sih gadget terutama mahasiswa gunanya buat lebih up to date sama informasi sekarang ya lewat media sosial”, ujar Eskatara mahasiswa Bina Nusantara (20). Selain itu, penggunaan gadget itu sendiri bisa menimbulkan sisi negatif terhadap jiwa manusia. Seseorang yg memiliki hobi bermain games, akan terfasilitasi dengan adanya gadget yang makin fleksibel untuk di bawa dan di gunakan. Dalam survei yang dilakukan di Amerika Serikat, lebih dari 80 persen mahasiswa mengatakan bahwa menggunakan gadget bisa mengganggu proses belajar mereka di kelas. Seperempat dari mereka mengaku bahwa nilai mereka pun mengalami penurunan akibat tindakan tersebut.
Seolah efek domino, berawal dari gadget yg kita miliki akan menimbulkan efek yg terus berkesinambungan entah itu efek positif maupun efek negatif. Kecanggihan teknologi yang ada di gadget sering di salahgunakan oleh para mahasiswa. Sekarang ini, gadget juga banyak di ambil dari sisi positifnya bukan hanya dari sisi negatifnya saja. Kita sebagai mahasiswa seharusnya bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi tersebut dengan hal-hal yang lebih bermanfaat, terutama dalam menggunakan gadget kita sebagai orang yang berpendidikan harusnya lebih memakai ke dalam hal-hal yang bersifat positif. Tetapi, semuanya kembali kepada diri masing-masing individunya apakah bisa menggunakan gadget secara bijak atau tidak.  

Artikel ini ditulis oleh : 
Pradhita Wulandari
Jakarta Selatan