-->

Teknologi Terbaru Charger Tercepat Mengisi Baterai Full 20 Detik

Teknologi Terbaru Charger Tercepat Mengisi Baterai Full 20 Detik ~ Charger adalah alat pengisi ulang baterai yang bisa di isi ulang atau recharge. Dalam dunia yang serba menggunakan teknologi saat ini, hampir semua alat elektronik menggunakan baterai isi ulang. Maka, alat tersebu mutlak dibutuhkan. Tapi terkadang masih terkendala karena alat tersebut ternyata membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengisi baterai agar terisi penuh. Dibutuhkan waktu 1 sampai 4 jam agar baterai bisa terisi penuh.



Tapi berkat penemuan ilmuwan termuda asal Amerika Serikat bernama Eesha Khare yang baru berusia 18 tahun segala kendala tersebut bisa terpecahkan. Berkat penemuannya kini mengisi baterai tidak harus menunggu sampai berjam-jam bahkan menit. Ya, karena dengan alat yang berhasil dicipatakan oleh remaja putri Amerika Serikat berdarah India ini, sekarang mengisi baterai cukup hanya dalam waktu 20 - 30 detik maka baterai akan terisi penuh.

Kehebatan Eesha dengan charger tercepat cipataannya terungkap dalam ajang Intel International Science and Engineering Fair, yang digelar di Phoenix, Arizona, AS. Di ajang ini, Eesha menjadi salah satu penerima Young Scientist Award.

Dalam ajang tersebut selain mendapat penghargaan seabgai ilmuwan muda, Eesha Khare juga berhasil menggondol hadiah sebesar 50 ribu dolar AS (atau senilai sekitar Rp 480 juta) atas perangkat mungil revolusioner cipataanya tersebut. Alat mungil cipataannya tersebut bisa mengisi semua jenis baterai yang bisa di isi ulang. Tidak hanya itu, kini dia juga mengembangkan teknologinya agar menjadi lebih fleksibel mudah dibawa kemana-mana. Bisa dilipat bahkan menyatu dengan baju.

Eesha menuturkan bahwa penemuan ini berasal dari pengalamannya sendiri yang seringkali mengalami kehabisan baterai pada ponselnya, terutama karena alasan aplikasi yang berbeda. Ia pun kemudian menciptakan alat yang diberinya nama supercapacitor; alat mungil yang bisa menyimpan energi begitu besar. Hasil penemuannya ini dikabarkan telah menarik perusahaan raksasa pencari data, Google.
Wow charger tercepat di dunia, sunggu sebuah prestasi yang sangat luar biasa. Semoga akan terus bermunculan para ilmuwan muda, para penemu teknologi  dari kalangan anak muda. Sehingga kesan anak muda yang suka urakan, suka menghambur-hamburkan harta, tidak mengharga waktu dan kesan buruk lainnya bisa terbantahkan serta akan lebih banyak lagi kaum muda yang termotivasi untuk berbuat lebih baik dalam hidupnya.